Friday, March 14, 2025

HPN 2022, PKS Jatim: Masyarakat Butuh Pers, Pers Butuh Masyarakat!

Surabaya (narasijatim.id) – Hari Pers Nasional (HPN) selalu diperingati setiap tanggal 9 Februari. Dalam momentum itu, Ketua DPW PKS Jatim, Irwan Setiawan meminta masyarakat untuk mendukung Pers nasional dan mengajak Pers untuk meningkatkan transformasi dan kolaborasi.

Menurut Kang Irwan, di era digital ini, baik masyarakat maupun Pers harus terus meningkatkan semangat transformasi dan kolaborasi. Masyarakat butuh pers, demikian juga pers butuh masyarakat.

Karenanya, ia meminta seluruh pengurus, anggota, simpatisan PKS dan masyarakat secara umum untuk mengoptimalkan peran pers semaksimal mungkin. 
Juga, turut serta mengawal agar terhindar dari hoaks dan ujaran kebencian.

“Kami juga mengharapkan profesionalitas pers semakin meningkat. Lebih lagi di era saat ini. Masyarakat membutuhkan kepercayaan yang lebih tinggi atas pers,” tuturnya.

Kang Irwan juga menyampaikan bahwa pers adalah salah satu pilar terpenting di negara demokrasi seperti Indonesia.

Pers berada di garda terdepan untuk mencerahkan dan mencerdaskan masyarakat. “Pers harus memberikan informasi yang bersifat mendidik di seluruh sektor, utama bagi kalangan perempuan dan milenial,” ujar Kang Irwan.

Menurutnya, pers juga harus terus menjaga agar demokrasi tetap pada fitrahnya. Pers juga harus tetap terdepan menyuarakan aspirasi masyarakat. 
Selain itu, berdiri di tempat paling ujung melawan hoaks, ujaran kebencian yang mengancam kehidupan berdemokrasi.

“Di Hari Pers Nasional ini, mari kita dukung Pers Indonesia. Saya mengapresiasi pers di Jawa Timur yang telah menjadi mitra strategis dalam menyuarakan sikap dan pendidikan politik untuk masyarakat. Juga telah mampu menjadi check and balance bagi majunya pembangunan di Jawa Timur. Kami harap keberadaan pers bisa turut memberikan kontribusi terhadap pembangunan daerah,” pungkas pria yang pernah menjadi anggota DPRD Jawa Timur selama dua periode ini. (Red)

Related Articles

Ketua LD PWNU Jatim KH Syukron: Saya Melihat Toleransi di PDIP Berkembang Baik

Surabaya (narasijatim.com) - Ketua Lembaga Dakwah Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (LD PWNU) Jawa Timur, Dr KH Syukron Jazilan, MPdI menyampaikan pentingnya toleransi...

Gus Maftuch FK3I Gelar Majlis Dzikir Presiden: Doa Keselamatan Bangsa dan Negara

Surabaya (narasijatim.com) - Forum Komunikasi Kiai Kampung Indonesia (FK3I) kembali menggelar kegiatan rutinan Pengajian dan Majlis Dzikir Presiden. Acara ini dilaksanakan di...

Isi Tausiyah, Dr H Achmad Zuhdi MFilI Apresiasi Kegiatan Ramadan PDIP Jatim

Surabaya (narasijatim.com) - Ketua Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur Dr H Achmad Zuhdi Dh MFilI mengisi tausiyah...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terbaru

Ketua LD PWNU Jatim KH Syukron: Saya Melihat Toleransi di PDIP Berkembang Baik

Surabaya (narasijatim.com) - Ketua Lembaga Dakwah Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (LD PWNU) Jawa Timur, Dr KH Syukron Jazilan, MPdI menyampaikan pentingnya toleransi...

Gus Maftuch FK3I Gelar Majlis Dzikir Presiden: Doa Keselamatan Bangsa dan Negara

Surabaya (narasijatim.com) - Forum Komunikasi Kiai Kampung Indonesia (FK3I) kembali menggelar kegiatan rutinan Pengajian dan Majlis Dzikir Presiden. Acara ini dilaksanakan di...

Isi Tausiyah, Dr H Achmad Zuhdi MFilI Apresiasi Kegiatan Ramadan PDIP Jatim

Surabaya (narasijatim.com) - Ketua Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur Dr H Achmad Zuhdi Dh MFilI mengisi tausiyah...

PDIP Jatim Tiap Hari Berbagi Takjil, Tadarusan, hingga Santuni Anak Yatim dan Janda

Surabaya (narasijatim.com) - Mengawali rangkaian kegiatan di bulan Ramadan 1446 H, DPD PDI Perjuangan Jawa Timur membagikan ratusan paket takjil kepada warga,...

PDIP Jatim Tanam 2.500 Bibit Kopi dan Buah-buahan di Donomulyo

Malang (narasijatim.com) - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Jawa Timur menggelar aksi peduli lingkungan dengan menanam 2.500 bibit pohon di kawasan...