Surabaya (narasijatim.id) – Nasi campur merupakan hidangan yang terdiri atas nasi dan berbagai lauk-pauk di atasnya. Oleh karenanya, ia disebut nasi campur. Lauk yang digunakan biasanya olahan daging, ayam, tahu, tempe, ikan, dan lain-lain tergantung warung yang menyajikannya.
Nah, di Surabaya ada nasi campur yang legendaris nih Sahabat Kuliner, namanya nasi campur Mbah Cikrak. Sudah ada sejak tahun 1960. Kini sudah generasi kedua yang berjualan. Yakni, Bu Yaumi anak dari Mbah Cikrak.
Nasi campur Mbah Cikrak berasal dari Surabaya, tepatnya di Jl. Undaan Wetan gang 4 No. 23, Genteng, Surabaya. Lokasinya masuk ke dalam gang. Kalau naik motor harus nuntun dulu sejauh 100 meter, kalau naik mobil mesti parkir di depan gang.
Meskipun harus blusukan dan tempatnya tidak begitu luas, jangan salah nih Sahabat RSJ Channel. Rasanya, seperti anda melayang di langit biru.. ah, mantap lah pokoknya! Jam operasionalnya sendiri dimulai sekitar pukul 06.30 WIB sampai habis. Habisnya kapan? Tak tentu, kadang sampai pukul 12.00 siang. Jadi kalau mau kebagian, harus kesini pagi-pagi, ya! Cocok banget untuk sarapan menjelang aktivitas seharian.
Harganya relatif terjangkau. Untuk nasi campur dengan dua lauk seperti telor plus daging atau telor plus ayam hanya Rp 18 ribu. Untuk tiga lauk, seperti telor plus daging dan ayam seharga Rp 22 ribu. Nasi campurnya ada lauk bumbu krengsengan, osik dan bali. Selamat mencoba guys!!! (Red)