Jombang (narasijatim.id) – Relawan Prabowo-Gibran BerKharisma Jombang turut ambil bagian dalam kegiatan pesta rakyat bertajuk ‘Prabowo-Gibran menang satu putaran’ yang dihadiri ribuan masyarakat di parkiran barat Stadion Jombang, pada Jumat (2/2/2024) malam.
Koordinator Relawan Prabowo-Gibran BerKharisma Jombang, Hardiyan Wicaksono menyebut ada 1.800 makan malam gratis yang disediakan saat itu untuk peserta.
“Peserta yang hadir hampir 5 ribu, dan sangat rame. Makan malam yang kami sediakan ludes diborong peserta,” kata Hardiyan dalam keterangannya, Minggu (4/2/2024).
Hardiyan mengatakan selain makan malam gratis, Relawan Prabowo-Gibran BerKharisma Jombang juga menyediakan 500 tes kesehatan gratis di lokasi.
“Dan meski anak-anak muda yang hadir, mereka tetap antusias mengikuti tes kesehatan gratis yang disediakan Relawan Prabowo-Gibran BerKharisma Jombang,” ujarnya.
Hardiyan optimis Prabowo-Gibran bisa menang minimal 60% di Jombang. Target itu disebutnya sangat realistis.
“Insya Allah Jombang akan jadi basis suara Prabowo-Gibran, minimal menang 60 persen. Kami yakin Prabowo-Gibran menang sekali putaran,” tandasnya.
Nike, peserta yang hadir mengapresiasi kegiatan Relawan Prabowo-Gibran BerKharisma Lamongan. Menurutnya, kampanye di era saat ini tidak melulu soal orasi.
“Perlu dong diiringi konser musik, bahkan ada tes kesehatan gratis ini cukup mengagetkan. Baguslah biar anak muda aware sama kesehatan. Saya yakin pak Prabowo menang satu putaran,” tandasnya. (Red)