Saturday, March 15, 2025

Gelar Doktor AHY Diakui Internasional, Emil Dardak: Paper Berkualitas Tinggi

Surabaya (narasijatim.id) – Ketua DPD partai Demokrat Jatim, Emil Elestianto Dardak menegaskan tidak perlu meragukan gelar doktor yang diperoleh Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

“Paper sudah direview oleh akademisi, tanpa tahu itu papernya siapa. Artinya, objektivitas tinggi dan itu di luar negeri, jurnal luar negeri. Ini sebabnya saya meyakini pihak Unair tidak ragu-ragu memberikan gelar doktor dengan nilai cumlaude,” kata Emil usai menghadiri sidang terbuka, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), di Universitas Airlangga (Unair) Surabaya, pada Senin (7/10/2024).

Emil menjelaskan, karena untuk masuk dalam jurnal, agar artikel bisa dimuat harus memiliki kualitas tinggi. Jadi, pilar-pilarnya sudah solid dan sudah kuat.

“Saya pikir tidak ada pihak-pihak yang meragukan dari kualitas program doktor yang ditempuh dan ini kabar baik bagi kami. Pertama, saya tentu bangga dengan Mas AHY. Kedua, ini menunjukkan kampus Unair memiliki standar pendidikan yang tinggi. Jadi, ini kebanggaan bagi Pacitan, Jawa Timur dan Indonesia,” terangnya.

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) resmi menyandang gelar doktor setelah berhasil menyelesaikan Sidang Terbuka di Universitas Airlangga Surabaya, pada Senin (7/10/2024).

Ujian terbuka ini menjadi salah satu momen penting dalam perjalanan karir akademis dan politik AHY. Dalam disertasinya yang berjudul ‘Transformational Leadership and Human Resources Orchestration towards Indonesia Emas 2045’. (Red)

Related Articles

Ketua LD PWNU Jatim KH Syukron: Saya Melihat Toleransi di PDIP Berkembang Baik

Surabaya (narasijatim.com) - Ketua Lembaga Dakwah Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (LD PWNU) Jawa Timur, Dr KH Syukron Jazilan, MPdI menyampaikan pentingnya toleransi...

Gus Maftuch FK3I Gelar Majlis Dzikir Presiden: Doa Keselamatan Bangsa dan Negara

Surabaya (narasijatim.com) - Forum Komunikasi Kiai Kampung Indonesia (FK3I) kembali menggelar kegiatan rutinan Pengajian dan Majlis Dzikir Presiden. Acara ini dilaksanakan di...

Isi Tausiyah, Dr H Achmad Zuhdi MFilI Apresiasi Kegiatan Ramadan PDIP Jatim

Surabaya (narasijatim.com) - Ketua Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur Dr H Achmad Zuhdi Dh MFilI mengisi tausiyah...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terbaru

Ketua LD PWNU Jatim KH Syukron: Saya Melihat Toleransi di PDIP Berkembang Baik

Surabaya (narasijatim.com) - Ketua Lembaga Dakwah Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (LD PWNU) Jawa Timur, Dr KH Syukron Jazilan, MPdI menyampaikan pentingnya toleransi...

Gus Maftuch FK3I Gelar Majlis Dzikir Presiden: Doa Keselamatan Bangsa dan Negara

Surabaya (narasijatim.com) - Forum Komunikasi Kiai Kampung Indonesia (FK3I) kembali menggelar kegiatan rutinan Pengajian dan Majlis Dzikir Presiden. Acara ini dilaksanakan di...

Isi Tausiyah, Dr H Achmad Zuhdi MFilI Apresiasi Kegiatan Ramadan PDIP Jatim

Surabaya (narasijatim.com) - Ketua Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur Dr H Achmad Zuhdi Dh MFilI mengisi tausiyah...

PDIP Jatim Tiap Hari Berbagi Takjil, Tadarusan, hingga Santuni Anak Yatim dan Janda

Surabaya (narasijatim.com) - Mengawali rangkaian kegiatan di bulan Ramadan 1446 H, DPD PDI Perjuangan Jawa Timur membagikan ratusan paket takjil kepada warga,...

PDIP Jatim Tanam 2.500 Bibit Kopi dan Buah-buahan di Donomulyo

Malang (narasijatim.com) - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Jawa Timur menggelar aksi peduli lingkungan dengan menanam 2.500 bibit pohon di kawasan...