Friday, March 14, 2025

Kursi Bertambah di Pileg 2024, Ketua PKS Jatim: Ini Hasil Sinergi dan Kolaborasi

Surabaya (narasijatim.id) – Perolehan kursi legislatif untuk PKS di Jawa Timur di Pemilu 2024 bertambah. Karenanya, Ketua DPW PKS Jatim Irwan Setiawan menyatakan rasa syukur dan terima kasih kepada semua pihak.

“Alhamdulillah, terima kasih atas semua perjuangan semua pengurus, anggota, dan caleg untuk mengikhtiarkan kemenangan PKS dalam Pemilu 2024 di Jawa Timur. Perjuangan yang luar biasa,” kata Irwan pada dalam kesempatan arahan pada Rakorwil PKS Jatim Koordinasi Pasca Pileg Menuju Pilkada 2024, Sabtu, 9 Maret 2024 di depan seluruh pengurus DPW PKS Jatim.

Sebagaimana diketahui hasil yang dicapai PKS dalam Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 ini bertambah, baik di DPRD Jatim maupun DPR RI. Total 5 kursi DPR-RI dari Jatim, serta 5 kursi DPRD Jawa Timur. Bahkan ada beberapa peraih fraksi dan pimpinan dewan di beberapa kabupaten/kota di Jatim.

“Kita wajib bersyukur. Tak boleh sombong bagi yang terpilih dan putus asa bagi yang belum. Semuanya adalah ketentuan Allahu Subhanahu Wa Ta’ala,” katanya.

Perolehan suara dan kursi PKS di masing-masing Dapil baik Pusat, provinsi maupun Kab/ Kota, ujar pria 48 tahun itu adalah hasil sinergi dan kolaborasi semua unsur dan kekuatan yang ada.

Selanjutnya, secara internal kepartaian Irwan mengajak semua pihak melakukan evaluasi yang obyektif dan terukur baik kekuatan pengurus, anggota, caleg dan saksi. Serta kondisi sosial politik yang ada.

Apapun hasilnya, tambah Irwan kita harus senantiasa termotivasi untuk bersungguh-sungguh dan giat lagi untuk memenangkan Pemilu 2029, memotivasi untuk bersabar, serta mampu menyusun strategi yang lebih baik ke depan sehingga hasilnya lebih efektif dan efisien.

Selanjutnya, Irwan mengajak untuk lanjut ke agenda berikutnya. Yaitu konsolidasi semua kekuatan partai, optimalisasi capaian pemilu 2024, dan agenda Pilkada.
“Maka apabila kamu telah selesai dari sesuatu urusan, kerjakanlah dengan sungguh-sungguh urusan yang lain,” ujar Irwan mengutip Al-Qur’an Surah Al Insyirah ayat 7.

Untuk agenda Pilkada, Irwan meminta agar DPD segera melakukan langkah-langkah strategis sebagaimana arahan dari DPP. “Demikian juga terkait Pilgub, DPW akan segera melakukan langkah-langkah strategis. Targetnya di Jatim ada anggota yang menjadi Kepala daerah serta diatas 60 persen calon yang diusung PKS menang,” pungkas Kang Irwan. (Red)

Related Articles

Gus Maftuch FK3I Gelar Majlis Dzikir Presiden: Doa Keselamatan Bangsa dan Negara

Surabaya (narasijatim.com) - Forum Komunikasi Kiai Kampung Indonesia (FK3I) kembali menggelar kegiatan rutinan Pengajian dan Majlis Dzikir Presiden. Acara ini dilaksanakan di...

Isi Tausiyah, Dr H Achmad Zuhdi MFilI Apresiasi Kegiatan Ramadan PDIP Jatim

Surabaya (narasijatim.com) - Ketua Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur Dr H Achmad Zuhdi Dh MFilI mengisi tausiyah...

PDIP Jatim Tiap Hari Berbagi Takjil, Tadarusan, hingga Santuni Anak Yatim dan Janda

Surabaya (narasijatim.com) - Mengawali rangkaian kegiatan di bulan Ramadan 1446 H, DPD PDI Perjuangan Jawa Timur membagikan ratusan paket takjil kepada warga,...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terbaru

Gus Maftuch FK3I Gelar Majlis Dzikir Presiden: Doa Keselamatan Bangsa dan Negara

Surabaya (narasijatim.com) - Forum Komunikasi Kiai Kampung Indonesia (FK3I) kembali menggelar kegiatan rutinan Pengajian dan Majlis Dzikir Presiden. Acara ini dilaksanakan di...

Isi Tausiyah, Dr H Achmad Zuhdi MFilI Apresiasi Kegiatan Ramadan PDIP Jatim

Surabaya (narasijatim.com) - Ketua Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur Dr H Achmad Zuhdi Dh MFilI mengisi tausiyah...

PDIP Jatim Tiap Hari Berbagi Takjil, Tadarusan, hingga Santuni Anak Yatim dan Janda

Surabaya (narasijatim.com) - Mengawali rangkaian kegiatan di bulan Ramadan 1446 H, DPD PDI Perjuangan Jawa Timur membagikan ratusan paket takjil kepada warga,...

PDIP Jatim Tanam 2.500 Bibit Kopi dan Buah-buahan di Donomulyo

Malang (narasijatim.com) - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Jawa Timur menggelar aksi peduli lingkungan dengan menanam 2.500 bibit pohon di kawasan...

Ikuti Gladi Kotor Pelantikan, Khofifah: Satukan Barisan Pikiran dan Program Untuk Majukan NKRI

Jakarta (narasijatim.com) - Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur terpilih Khofifah Indar Parawansa - Emil Elestianto Dardak mengikuti Gladi Kotor Pelantikan Kepala...